Cara Top Up DANA Lewat BCA Mobile

Cara Top Up DANA Lewat BCA Mobile – Berbicara mengenai aplikasi dompet digital, kita mungkin sudah tidak asing lagi dengan beberapa nama populer seperti LinkAja, ShopeePay, DANA, Gopay dan juga OVO. Sebenarnya selain itu juga masih ada banyak aplikasi dompet digital yang bisa digunakan sebagai alat transaksi di setiap harinya. Mengenai beberapa dompet digital tersebut, kami rasa DANA menjadi salah satu yang paling banyak digunakan oleh banyak orang.

Untuk bisa menggunakan DANA sebagai alat transaksi sehari-hari, kita tentu harus memastikan bahwa saldo di DANA tersedia dan mencukupi. DANA sendiri juga menyediakan banyak sekali metode top up yang bisa dipilih oleh penggunanya, mulai dari Mobile Banking, Internet Banking, Alfamart, Indomaret, ATM dan banyak lagi yang lainnya. Nah di pertemuan kali ini kami akan membagikan informasi mengenai cara top up DANA lewat BCA Mobile atau Mobile Banking BCA.

Pada pembahasan ini kami bukan hanya akan membagikan tutorial lengkap seperti apa cara top up DANA lewat BCA Mobile, namun ada juga pembahasan lain seperti syarat, biaya admin dan juga minimal top up saldo DANA di BCA Mobile. Untuk itu kalian bisa terus simak pembahasan kali ini sampai akhir, khususnya kalian yang mungkin baru pertama kali melakukan pengisian saldo DANA di BCA Mobile ini. Penting diketahui bahwa top up lewat BCA Mobile ini juga bisa dilakukan melalui 2 metode.

Metode pertama adalah melalui BCA Mobile dan kedua melalui BCA Mobile SIM Toolkit. Nanti akan kami bagikan seperti apa langkah-langkahnya. Yang pasti semua metode tersebut sangatlah mudah dilakukan. Baiklah, daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak informasi lengkapnya yang telah kami siapkan berikut ini mengenai syarat dan cara top up saldo DANA lewat Mobile Banking BCA.

Syarat Top Up DANA Lewat BCA Mobile

Pada pembahasan awal disini kami akan bahas lebih dulu mengenai syarat mengisi saldo DANA di BCA Mobile. Syarat yang dibutuhkan disini sebenarnya sangatlah mudah, dimana kalian hanya perlu memastikan bahwa saldo di rekening BCA tersedia dan mencukupi. Kemudian pastikan juga koneksi internet yang digunakan stabil agar prosesnya lancar tanpa kendala. Nah jika semua sudah disiapkan, maka isi saldo DANA bisa segera kalian lakukan.

Cara Top Up DANA Lewat BCA Mobile

Setelah mengetahui syarat mengisi saldo DANA lewat BCA Mobile, berikutnya kita akan masuk ke pembahasan utama mengenai cara isi saldo DANA lewat BCA Mobile. Seperti sudah dijelaskan diatas bahwa ada 2 metode yang bisa kalian pilih. Untuk lebih jelasnya mari kita masuk ke tutorial lengkapnya di bawah ini.

1. Isi Saldo DANA Lewat BCA Mobile

Pertama kalian bisa melakukan isi saldo langsung melalui BCA Mobile aplikasi. Caranya sangat mudah, kalian bisa lihat langkahnya berikut.

  • Pertama silahkan download dan kemudian login ke aplikasi m-BCA kalian.
  • Langkah selanjutnya kalian bisa masuk ke menu โ€œm-BCAโ€, dan lanjutkan dengan masukkan kode akses.
  • Di halaman utama m-BCA ada banyak menu transaksi yang bisa dipilih, disini silahkan klik menu โ€œm-Transferโ€ dan pilih โ€œBCA Virtual Accountโ€.
  • Masukkan nomor Virtual Account DANA, yaitu 3901, ditambah dengan nomor HP yang terdaftar di DANA (contoh: 39010813xxxxxxxx).
  • Berikutnya masukkan nominal saldo yang dibutuhkan.
  • Lalu terakhir selesaikan transaksi dengan memasukkan PIN m-BCA.

2. Isi Saldo DANA Lewat BCA Mobile (SIM Toolkit)

Untuk cara kedua adalah melalui BCA Mobile SIM Toolkit. Metode ini juga mudah dilakukan, adapun tutorial lengkapnya bisa kalian simak di bawah ini.

  • Langkah pertama silahkan kalian pilih menu โ€œm-BCAโ€ pada sim card.
  • Kemudian cari menu โ€œm-Paymentโ€, klik โ€œOthersโ€.
  • Ketik โ€œTVA”, lalu tekan โ€œOKโ€.
  • Berikutnya masukkan nomor Virtual Account DANA yang ingin diisi saldo. Nomor Virtual Account DANA adalah 3901, lalu ikuti dengan nomor HP yang terdaftar di aplikasi tersebut. Misalnya saja 39010813xxxxxxxx.
  • Masukkan nominal pengisian yang kamu inginkan.
  • Langkah berikutnya masukkan PIN BCA kalian.
  • Nantinya akan ada SMS konfirmasi yang kalian dapatkan.

Biaya Admin & Minimal Top Up

Kemudian membahas mengenai biaya admin, perlu diketahui disini bahwa sama halnya dengan ketika kalian melakukan top up DANA lewat Mandiri, kalian nantinya tidak akan dibebani dengan biaya admin. Hanya saja ada biaya potongan sebesar Rp 500 di setiap transaksi top up yang dilakukan. Sebagai contoh, ketika kalian melakukan isi saldo DANA sebesar Rp 100.000, maka nantinya saldo yang masuk ke akun DANA kalian hanya sebesar Rp 99.500 saja. Ini tentu menjadi potongan yang sangat murah jika dibandingkan kalian mengisi saldo DANA di agen atau konter pulsa karena kalian akan dibebani biaya sebesar Rp 2.500.

Akhir Kata

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai syarat dan cara top up DANA lewat BCA Mobile berikut biaya admin serta minimal top up. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat rsuddepatihamzah.com sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Bagikan: