BCA Mobile Error 191

BCA Mobile Error 191 – Layanan Mobile Banking mungkin saat ini hampir semua Bank di Indonesia sudah menyediakannya untuk para nasabah. Termasuk bagi nasabah Bank BCA, kalian akan diberikan layanan BCA Mobile untuk memudahkan setiap transaksi.

Hanya dengan aktivasi BCA Mobile di kantor cabang Bank BCA terdekat dengan syarat ketentuan yang berlaku, nantinya kalian akan dibantu membuat akun BCA Mobile dengan membuat username dan password login BCA Mobile.

Dengan BCA Mobile tersebut, nantinya kalian bisa dengan mudah lakukan berbagai transaksi hanya melalui HP saja. Misal kalian bisa transfer sesama BCA / rekening bank lain, top up e-wallet, pembayaran tagihan, melihat riwayat transaksi dan masih banyak lainnya.

Hanya saja dalam penggunaan BCA Mobile terkadang ada saja kendala, misal saja kalian tidak bisa login BCA Mobile dan ada keterangan error 191 pada layar tampilan. Dengan begitu pastinya banyak dari kalian bertanya mengenai penyebab dan mengatasinya.

Arti BCA Mobile Error 191

Arti BCA Mobile Error 191

Nah dengan buka dan berada di artikel ini, maka kalian berada di pilihan yang tepat. Kenapa begitu, karena pada kesempatan kali ini kami akan sampaikan informasi secara lengkap terkait BCA Mobile error 191.

Namun sebelum lanjut ke pembahasan penyebab dan cara mengatasi, alangkah baiknya kalian ketahui dahulu arti dari BCA Mobile atau m-Banking BCA tidak bisa transaksi dengan munculkan kode error 191.

โ€œ191 – Data tidak sesuai. Silahkan lakukan verifikasi ulang BCA Mobile melalui menu Aboutย โ€

Umumnya kode error 191, akan muncul penjelasan akan muncul pada layar aplikasi dengan pemberitahuan error seperti di atas,meskipun kalian beberapa kali menutup dan mencoba untuk membuka kembali aplikasi BCA Mobile.

Lalu apa arti error 191? Jadi m-Banking BCA error 191 memiliki arti jika ada data yang tidak sesuai, hal itu dikarenakan ada data pada aplikasi M Banking BCA yang tidak sesuai dengan data saat melakukan aktivasi.

Penyebab BCA Mobile Error 191

Sudah tahu arti dari BCA Mobile error 191 di atas, maka selanjutnya kalian tinggal mengetahui apa faktor penyebabnya. Seperti sudah dijelaskan di atas, jika error 191, penyebab utamanya dikarenakan data tidak sesuai pada saat aktivasi.

Selain itu, ada beberapa penyebab lain yang menjadikan BCA Mobile muncul keterangan error 191 pada saat login. Lantas, apa saja penyebab Mobile Banking BCA error 191? Ada beberapa kemungkinan penyebab lain m-Banking BCA error 191, seperti:

1. Terdapat Data Tidak Sesuai

Adanya data tidak sesuai menjadi penyebab kenapa m-Banking BCA error 191, hal itu juga dijelaskan pada notifikasi error yang muncul pada layar. Mengenai data tidak sesuai sendiri biasanya dikarenakan ada data pada aplikasi M Banking BCA yang tidak sesuai dengan data saat aktivasi.

2. Nomor SIM Card Terdaftar Tidak Terdeteksi

Selain itu, penyebab lain error 191 juga dikarenakan nomor SIM Card terdaftar tidak terdeteksi pada perangkat. Contoh saja, kalian tidak memasang nomor HP terdaftar di BCA Mobile secara benar di slot SIM 1, sehingga nomor tidak terdeteksi.

3. Nomor Terdaftar Terpasang di Slot Berbeda

Masih berkaitan dengan penyebab di atas, error 191 juga bisa dikarenakan nomor terdaftar terpasang di slot SIM 2 (jika kalian menggunakan HP dual SIM). Seperti diketahui jika layanan Mobile Banking mengharuskan pengguna pasang nomor terdaftar di slot SIM 1.

Cara Mengatasi BCA Mobile Error 191

Jika sudah tahu apa penyebab yang menjadikan eror 191 pada BCA Mobile, selanjutnya kalian tinggal mengetahui bagaimana cara mengatasinya. Untuk mengatasi sendiri ada beberapa cara, untuk lebih jelasnya bisa simak mengatasi di bawah ini:

1. Coba Update / Instal Ulang Aplikasi

Cara mengatasi pertama bisa kalian lakukan saat jumpai masalah error 191 yakni dengan update aplikasi BCA Mobile guna dapatkan versi terbaru. Selain itu kalian juga bisa lakukan instal ulang BCA Mobile dan mencoba untuk login ulang.

2. Cek / Pindahkan SIM Card ke Slot SIM 1

Cara mengatasi kedua bisa lakukan pengecekan SIM Card terdaftar, dengan cara membuka dan memasangkan ulang. Selain itu jika masalah datang karena nomor HP tertukar dan berada di slot SIM 2, maka kalian hanya perlu memindahkannya.

3. Aktivasi Ulang Melalui Menu About

Cara mengatasi ketiga error 191 bisa dilakukan dengan melakukan aktivasi ulang melalui menu About. Bagi kalian yang masih belum tahu caranya aktivasi ulang tersebut, maka bisa simak cara aktivasi ulang di bawah ini:

  • Silakan buka aplikasi BCA Mobile di HP.
  • Kemudian login ke akun BCA Mobile kalian.
  • Pada halaman awal silakan klik “About” di pojok kanan atas.
  • Kemudian pilih “Verifikasi Ulang”.
  • Setelah itu klik “Simpan”.
  • Lanjut masukkan nomor kartu BCA kalian, klik “OK”.
  • Kalian dialihkan ke halaman pesan/SMS.
  • Silakan kirim SMS dengan nomor terdaftar di BCA Mobile.
  • Setelah itu kalian akan mendapatkan kode akses untuk login BCA Mobile.
  • Terakhir masukkan kode akses untuk login BCA Mobile yang terdiri dari kombinasi huruf dan angka, lalu klik “OK”.
  • Proses verifikasi ulang melalui menu About telah berhasil. Kalian akan diarahkan ke tampilan menu transaksi BCA Mobile.

Jika kalian menjumpai masalah error 191 dan merasa bingung atas penyebab serta cara mengatasinya. Kalian juga bisa menanyakan pada pihak BCA melalui Halo BCA di nomor 1500888, nantinya kalian akan mendapat penjelasan terkait error 191 tersebut.

Kesimpulan

Melihat dari kasus m-Banking BCA error 191 di atas, bisa dikatakan bukan jadi masalah berarti bagi para pengguna layanan m Banking BCA. Kalian hanya perlu mencari informasi mengenai penyebabnya guna bisa mengambil tindakan atau cara mengatasinya.

Seperti itu saja kiranya pembahasan dapat rsuddepatihamzah.com sampaikan mengenai m-Banking BCA error 191 lengkap dengan arti, penyebab dan bagaimana solusi maupun cara mengatasi agar layanan Mobile Banking bisa digunakan kembali.

Selain error 191 di atas, pengguna m-Banking BCA juga bisa menjumpai masalah atau error dengan kode-kode lain. Seperti misalnya BCA Mobile error 205, BCA Mobile error 213 dan masih banyak lainnya kode error pada layanan Mobile Banking BCA.

Bagikan: