Apa Itu Adobe Lightroom – Kamu sering berkutat dengan urusan editing foto? tentunya sudah tak lagi asing dong dengan yang namanya Adobe Lightroom?. Yah merupakan salah satu produk aplikasi yang ditawarkan oleh perusahaan Adobe.
Saat ini jumlah pengguna Adobe Lightroom terus bertambah. Hal ini tidak terlepas karena penggunaan aplikasi ini bisa memberikan kemudahan setiap pengguna untuk bisa mengeksplorasi setiap foto yang mereka edit dengan hasil yang lebih optimal.
Terdapat banyak keunggulan yang dimiliki aplikasi Adobe Lightroom bila dibandingkan dengan aplikasi edit foto lainnya. Bahkan fitur-fitur menarik yang mungkin tidak bisa kamu temukan di platform lain bisa kamu dapati di aplikasi ini.
Namun yang jadi pertanyaan sebenarnya, Apa itu Adobe Lightroom, fungsi, tipe, fitur dan juga kelebihan dan kekurangannya?. Bagi yang penasaran dan ingin mengetahuinya lebih lengkap, mari kita simak ulasan lengkap yang akan rsuddepatihamzah.com bagikan di bawah ini.
Mengenal Pengertian Adobe Lightroom
Pengembang | Adobe Systems |
Rilis Awal | 19 September 2017 |
Stabil Rilis | 15 Desember 2020 / Lightroom 4.1.1 |
Sistem Operasi | Windows 10 (x64), Mac OS, iOS, Android, tvOS |
Tipe | Pengedit Gambar, Manipulasi Gambar |
Lisensi | SaaS |
Situs Web | https://www.adobe.com/products/photoshop-lightroom.html |
Meski aplikasi / software yang satu ini sudah begitu banyak digunakan dan dimanfaatkan untuk mendatangkan pundi-pundi rupiah. Akan tetapi nyatanya tidak sedikit dari kita yang sudah tahu apa itu Adobe Lightroom.
Bagi kamu yang sama sekali belum mengetahuinya, Adobe Lightroom adalah sebuah aplikasi besutan Adobe yang diciptakan untuk image organizer dan juga image manipulation. Yang dimana fungsi utama dari aplikasi / software satu ini kamu bisa melakukan banyak hal termasuk:
- Import dan Export
- Menyimpan
- Melihat
- Mengatur
- Menandai
- Dan mengedit foto yang sudah kamu ambil
Sayangnya meskipun ini menjadi salah satu software / aplikasi terbaik untuk editing foto. Akan tetapi dari beberapa orang pengguna, mengatakan bahwa aplikasi ini tidak cocok untuk teknik editing warna dan pencahayaan.
Sebagai informasi saja, Adobe Lightroom dibuat di tahun 1999 oleh pengembang Photoshop Mark Hamburg. Dan sejak saat itu sampai sekarang Lightroom sudah bisa digunakan pada PC (Windows dan Mac OS) dan perangkat seluler (Android dan iOS).
Fitur-Fitur Adobe Lightroom
Nah setelah kamu tahu apa saja fungsi utama dari platform satu ini serta pengertian jelaskan dan rincinya. Mungkin hal yang lain perlu untuk kamu pahami tentang software editing foto ini yakni terkait fitur unggulan yang ada di dalamnya.
Oleh karena itu, di bawah ini kami juga sudah mempersiapkan pembahasan tentang fitur-fitur keren yang pasti akan dapat kamu pakai ketika menggunakan Lightroom.
- Photo Editing
- Photo Storage and Managementย
- Lightroom Presets
- Control shadows, midtones, and highlights with Color Grading
- Add graphical watermarks to your photosย (menambahkan cap air grafis ke foto Anda)
- Explore a personalized Lightroom feed and follow inspirational photographers
- Lightroom automatically helps you pick your best photos
- Support for new cameras and lenses
- Other feature enhancements
- Seta masih banyak lagi yang lainnya.
Yang jelas dengan begitu banyaknya opsi fitur yang bisa kita dapat ketika menjadikan aplikasi ini untuk digunakan sebagai pelengkap editing foto. Bisa dipastikan ketika kamu memiliki skil editing yang bagus, kamu akan dapat memaksimalkan untuk hasil yang sangat optimal.
Dan itu jelas akan bisa memberikan profit yang baik untuk kamu para pengguna Adobe Lightroom di dalam bisnis fotografi kamu. Apalagi seperti kami sampaikan sebelumnya platform ini sudah bisa digunakan pula di berbagai sistem operasi termasuk Android.
Kelebihan & Kekurangan Adobe Lightroom
Kemudian mari kita bahas tentang kelebihan dan kekurangan apa yang dimiliki oleh platform editing terbaik dari Adobe ini. Dengan begitu ketika kamu ingin menggunakannya sebagai daily driver di workshop kamu.
Setidaknya hal ini akan bisa memberi gambaran apakah akan dapat kamu gunakan atau tidak. Namun dari sekian banyak pengguna, bisa dibilang mereka cukup nyaman dan betah menggunakan platform ini untuk keperluan editing foto.
Kelebihan
Nah bila kita bicara masalah kelebihan, salah satu keunggulan yang pasti akan dapat kamu peroleh ketika menggunakan platform ini yakni adanya akses preset lightroom. Atau lebih mudahnya pengaturan editing foto yang sudah kamu buat dan simpan sebelumnya.
Namun selain itu, tentu masih ada banyak kelebihan lain yang sudah pasti akan dapat kamu peroleh ketika menjadikannya sebagai pilihan. Dan berikut ini adalah beberapa kelebihan-kelebihan tersebut.
- Lightroom sudah mendukung format file RAW baik untuk perangkat mobile maupun desktop.
- Memiliki kelengkapan tools yang bisa dimanfaatkan untuk membuat pengaturan editing semakin lebih menarik dan mantap hasilnya.
- Selain itu ada juga Cloud Storage yang dapat digunakan untuk mengakses seluruh fitur maupun workspace yang telah kamu buat sebelumnya dimanapun berada dan di perangkat apapun itu selama terhubung ke jaringan internet.
- Kemudian keunggulan lain dari platform ini yakni memiliki user interface yang simple dan mudah dipahami, sehingga penggunaannya pun akan jauh lebih mudah dilakukan.
- Dilengkapi adanya fitur pendukung fotografi seperti pengaturan resolusi, ukuran foto dan juga penambahan watermark serta lain sebagainya.
- Salah satu keunggulan yang mungkin tidak ada di platform editing foto lainnya adalah tersedianya fitur Web Sharing. Dimana fitur ini memungkinkan para pengguna bisa membagikan hasil editan mereka ke banyak orang.
- Selain itu, ada pula kemampuan untuk membuat galeri foto. Dengan hal ini setidaknya kamu akan dipermudah dalam hal pembuatan galeri foto untuk beberapa koleksi foto yang ada.
- Fitur unggulan paling menarik dari semua yang ada adalah adanya kemampuan Draft History yang tersimpan di dalam Lightroom itu sendiri. Dengan begitu kamu akan dapat mengembalikan pengaturan, ataupun lain sebagainya dengan mudah.
Kekurangan
Meski secara teknis software / aplikasi ini memiliki cukup banyak keunggulan seperti di atas kami sampaikan. Akan tetapi Adobe Lightroom juga memiliki beberapa kekurangan yang bisa kita jumpai baik pada seri Mobile / Desktop.
Dimana beberapa kekurangan yang kami maksud tersebut meliputi:
- Salah satu kekurangan yang mungkin banyak dikeluhkan oleh para pengguna adalah biaya langganan yang relatif mahal.
- Selain biaya, bagi beberapa orang software ini dianggap kurang lengkap dalam hal tools editingnya.
- Tidak adanya layer pengeditan.
- Hanya dapat digunakan untuk edit foto saja.
FAQ
Apa Itu Adobe Lightroom?
Merupakan software / aplikasi untuk edit foto.
Adobe Lightroom Untuk Apa?
Untuk editing foto dengan kemampuan adanya preset.
Apakah Adobe Lightroom Gratis?
Adobe Lightroom dapat digunakan secara gratis dengan tools dan fitur terbatas dan berbayar dengan kelengkapan yang fitur yang penuh.
Akhir Kata
Demikian kurang lebih penjelasan singkat yang kali ini dapat kami bagikan serta jelaskan pada kesempatan kali ini. Semoga apa yang sudah kami rangkum dan sampaikan mengenai apa itu Adobe Lightroom di atas bisa menjadi referensi dan pembahasan yang menarik.