Cara beli pulsa listrik di brimo menjadi salah satu alternatif yang bisa dilakukan oleh pengguna layanan mobile banking dari bank BRI.
Seperti yang kita tahu bahwa saat ini meteran sudah di migrasi menjadi listrik prabayar (bayar langsung) dengan menggunakan token listrik atau dikenal dengan pulsa listrik.
Bagi yang menginginkan kemudahan dalam membeli token listrik, aplikasi BRImo dari Bank BRI bisa menjadi solusi praktis. Tanpa perlu antre di minimarket atau ATM, proses pembelian bisa dilakukan langsung dari smartphone.
Maka dari itu jika kalian ingin tahu bagaimana proses cara beli pulsa listrik di brimo, silahkan perhatikan ulasan dibawah ini sampai selesai.
Cara Beli Pulsa Listrik di BRImo
Dalam era serba digital, kenyamanan menjadi faktor utama bagi pengguna listrik prabayar tidak lagi harus repot keluar rumah hanya untuk mengisi token.
BRImo sendiri merupakan aplikasi mobile banking resmi dari Bank BRI yang dirancang untuk mempermudah transaksi finansial.
Di dalam aplikasi ini, tersedia berbagai fitur seperti transfer, pembayaran, pembelian, hingga top up digital. Salah satu fitur yang cukup sering digunakan adalah pembelian pulsa listrik prabayar.
Prosesnya tidak hanya cepat, tetapi juga memberikan notifikasi otomatis serta riwayat transaksi yang bisa dicek kapan saja.
Agar transaksi berjalan lancar, Pastikan aplikasi BRImo sudah mengaktifkan layanan mobile banking dan jangan lupa untuk menyiapkan ID pelanggan atau nomor meter PLN.
Informasi ini biasanya tertera pada meteran atau struk pembelian sebelumnya, dan koneksi internet juga harus stabil agar transaksi tidak terputus di tengah jalan.
Tidak lupa juga nasabah memperhatikan saldo rekening BRI yang dimiliki cukup untuk beli token listrik yang diinginkan.
Dibawah ini merupakan proses Cara beli pulsa listrik di brimo:
- Buka aplikasi BRImo pada smartphone.
- Masuk ke menu “Pembayaran”, lalu pilih opsi “PLN Prabayar”.
- Masukkan ID Pelanggan atau nomor meter sesuai data dari PLN.
- Pilih nominal token sesuai kebutuhan, tersedia dari Rp20.000 hingga Rp1.000.000.
- Periksa kembali data yang ditampilkan. Jika sudah sesuai, tekan “Lanjutkan”.
- Masukkan PIN BRImo untuk mengonfirmasi transaksi.
- Kode token akan muncul dan bisa langsung digunakan di meteran listrik.
Kode token juga akan tersimpan di riwayat transaksi BRImo sehingga mudah dicari jika sewaktu-waktu diperlukan kembali, jadi nasabah jangan panik jika belum sempat menyimpan kode token yang didapatkan.
Tips Aman dan Efisien Saat Mengisi Token Listrik Lewat BRImo
Setelah mengetahui Cara beli pulsa listrik di brimo ada hal yang harus di perhatikan saat melakukan transaksi tersebut, yaitu keamanan bertransaksi.
Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan saat transaksi, simpan bukti transaksi yang muncul setelah pembayaran.
Pastikan memilih nominal sesuai kebutuhan agar tidak boros atau kurang. Update aplikasi BRImo secara berkala untuk menghindari error atau bug yang membuat proses pembelian pulsa terhambat.
Jika sering menggunakan fitur ini, buat shortcut di layar utama smartphone agar akses lebih cepat tanpa harus membuka lagi.
Apabila kalian mengalamai brimo tidak bisa login, berarti harus cari tahu sumber atau penyebabnya agar proses pembelian pulsa listrik dapat di lanjutkan.
Mengatasi Token Tidak Muncul atau Transaksi Gagal di BRImo
Beberapa pengguna mungkin pernah mengalami token tidak muncul setelah transaksi.
Jika situasi tersebut terjadi, segera buka menu “Riwayat Transaksi” di BRImo dan cek detail pembelian.
Dalam kebanyakan kasus, token tetap tercatat di sistem meskipun notifikasi gagal terkirim.
Jika tetap tidak ditemukan, hubungi call center BRI atau PLN untuk pengecekan lebih lanjut.
Pastikan ID pelanggan dimasukkan dengan benar karena kesalahan input bisa menyebabkan token tidak muncul.
Dengan memanfaatkan teknologi perbankan digital seperti BRImo, kebutuhan harian seperti pembelian pulsa listrik bisa dilakukan dengan cepat dan mudah.
Tidak hanya menghemat waktu, pengguna juga mendapatkan kenyamanan dalam mengelola transaksi harian.
Bagi yang belum mencoba, kini saatnya memaksimalkan BRImo sebagai solusi modern dalam mengisi ulang token listrik kapan pun diperlukan.
Demikian informasi yang bisa kami sampaikan Cara Beli Pulsa Listrik di BRImo, semoga dengan panduan yang kami berikan diatas dapat bermanfaat dan membantu dalam proses pembelian token listrik.
Tinggalkan komentar