Cara Mendaftar Mobile JKN

Cara Mendaftar Mobile JKN – Bagi Anda, BPJS Kesehatan mungkin sudah tidak asing lagi. Dengan ikut serta program jaminan ini, maka Anda akan mendapat berbagai keuntungan. Salah satunya adalah berobat gratis jika memang kepesertaan tersebut aktif.

Tidak hanya itu, para peserta BPJS Kesehatan juga dimudahkan dalam berbagai hal hanya melalui aplikasi Mobile JKN. Anda bisa mendaftar BPJS, perubahan data kepesertaan, mengetahui faskes, informasi riwayat pembayaran dan masih banyak lainnya.

Sebelum bisa menikmati layanan di aplikasi Mobile JKN, para peserta BPJS terlebih dahulu harus mendaftar Mobile JKN. Lantas apakah Anda sudah mengetahui bagaimana cara mendaftar Mobile JKN? Jika belum maka tidak perlu khawatir hal itu.

Karena pada kesempatan kali ini, kami akan sajikan informasi mengenai cara mendaftar Mobile JKN secara lengkap. Jadi bagi yang masih merasa bingung dan belum tahu cara daftarnya, silakan simak di bawah ini langkah-langkahnya.

Syarat Daftar Mobile JKN

Namun sebelum berlanjut ke pembahasan mengenai cara daftar Mobile JKN, alangkah baiknya Anda perlu siapkan hal-hal berikut agar nantinya proses pendaftaran bisa berjalan dengan lancar. Adapun beberapa syarat ketentuan yang harus disiapkan, diantara lainnya:

1. Perangkat & Koneksi Internet

Pertama, pastikan jika Anda sudah siapkan perangkat berupa smartphone untuk buka aplikasi Mobile JKN. Kemudian, pastikan juga jika perangkat terhubung dengan koneksi internet.

2. Nomor Induk Kependudukan

Lalu syarat dan ketentuan kedua, Anda perlu siapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK). Jadi silakan siapkan terlebih dahulu KTP.

3. Email

Kemudian para pendaftar Mobile JKN juga perlu siapkan alamat email aktif, tujuannya untuk terima kode verifikasi OTP.

4. Nomor HP

Selain email, Anda juga perlu siapkan nomor HP. Sama halnya dengan email, nantinya berguna untuk terima kode verifikasi OTP.

Cara Mendaftar Mobile JKN

Saat berhasil siapkan syarat ketentuan mendaftar Mobile JKN di atas, maka selanjutnya Anda tinggal mengetahui bagaimana cara atau proses pendaftarannya. Untuk lebih jelas mengenai cara mendaftar Mobile JKN silakan ikuti langkah di bawah ini.

1. Download Aplikasi Mobile JKN

Langkah awal silakan download terlebih dahulu aplikasi Mobile JKN. Dikarenakan admin menggunakan Android maka downloadnya melalui Google Play Store.

1. Download Aplikasi Mobile JKN

2. Klik Masuk / Daftar

Jika sudah berhasil download dan instal aplikasi Mobile JKN di HP. Silakan buka Mobile JKN, kemudian klik dibagian “Masuk/Daftar”.

2. Klik Masuk Daftar

3. Klik Daftar

Dengan begitu, maka Anda akan diarahkan ke tampilan halaman awal aplikasi seperti gambar di bawah ini. Silakan klik saja “Daftar”.

3. Klik Daftar

4. Masukkan Data Diri

Setelah itu lanjut memasukkan informasi data diri mulai dari:

  • Nomor Induk Kependudukan (NIK)
  • Nama
  • Tanggal Lahir
  • Capctca

Lalu klik “Verifikasi Data”.

4. Masukkan Data Diri

5. Masukkan Nomor HP, Email & Buat Password

Kemudian lanjut dengan memasukkan nomor handphone, email dan membuat password.

Pada bagian memasukkan nomor HP dan email, silakan klik kode “Kirim Kode Verifikasi”.

Jika sudah, maka akan ada pesan berisikan notifikasi SMS. Silakan masukkan kode verifikasi OTP yang didapat.

Saat semua sudah terisi, maka silakan klik “Registrasi”.

5. Masukkan Nomor HP Email Buat Password

6. Daftar Mobile JKN Berhasil

Dengan begitu, maka proses mendaftar Mobile JKN sudah berhasil. Anda hanya perlu mencoba untuk login menggunakan password yang berhasil dibuat tadi di langkah sebelumnya.

6. Cara Mendaftar Mobile JKN Berhasil

Lantas bagaimana jika tidak bisa login JKN Mobile? Kemungkinan, hal itu dikarenakan Anda salah memasukkan password atau koneksi yang terhubung dengan perangkat atau HP. Jika memasukkan password benar, maka login ke aplikasi Mobile JKN langsung berhasil.

Keuntungan Menggunakan Mobile JKN

Kemudian, jika sudah berhasil daftar Mobile JKN seperti langkah yang kami berikan di atas. Maka di sini kami juga akan bahas mengenai keuntungan maupun keunggulan menggunakan aplikasi JKN Mobile. Antara lain keuntungannya seperti:

  • Memudahkan peserta dalam mendaftar kepesertaan BPJS Kesehatan.
  • Bisa mengubah data kepesertaan secara online di aplikasi.
  • Semakin mudah dalam cek tagihan dan pembayaran iuran.
  • Bisa menemukan fasilitas kesehatan / faskes terdekat.
  • Bisa mencari dokter saat ingin konsultasi online atau offline.
  • dan masih banyak lainnya.

Guna lebih jelas mengenai apa saja fitur yang ada di dalam aplikasi Mobile JKN, maka silakan daftar saja seperti langkah di atas. Setelah itu silakan cari atau nikmati semua fitur yang ada di dalam aplikasi Mobile JKN.

Yang jelas kemudahan dalam urus kepesertaan BPJS Kesehatan akan semakin praktis, karena Anda hanya perlu lakukan di HP dan membuka aplikasi Mobile JKN saja. Dengan begitu kepentingan BPJS Kesehatan bisa segera untuk dilakukan.

Kesimpulan

Demikian pembahasan dapat rsuddepatihamzah.com sampaikan mengenai cara mendaftar Mobile JKN lengkap dengan syarat ketentuan. Semoga dengan adanya pembahasan di cara mendaftar di atas bisa membantu Anda semua yang masih merasa bingung.

Sumber Gambar : ekrut.com, youtube.com

Bagikan: