Notifikasi SMS Banking BRI Tidak Masuk

Notifikasi SMS Banking BRI Tidak Masuk – Seperti diketahui, SMS Banking merupakan salah satu jenis layanan perbankan yang memudahkan nasabah dalam melakukan beragam transaksi. Untuk saat ini hampir semua pihak perbankan menghadirkan layanan tersebut kepada para pelanggannya, termasuk bank BRI.

Meskipun mempunyai sejumlah manfaat, namun kadangkala pengguna layanan ini menjumpai satu masalah seperti notifikasi SMS banking yang gagal masuk ke dalam ponsel. Tentunya situasi dan kondisi munculnya masalah tersebut kerap membuat nasabah bank BRI protes dan mengeluh.

Secara garis besarnya, munculnya permasalahan pada SMS Banking BRI tersebut bisa disebabkan oleh berbagai macam hal, entah itu faktor internal maupun eksternal. Meskipun demikian, jangan khawatir karena masih ada beberapa solusi ataupun cara untuk mengatasi permasalahan pada SMS Banking BRI tersebut.

Oleh karena itu, apabila diantara kalian mengalami permasalahan serupa pada SMS Banking BRI di atas, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu penyebabnya. Untuk membantunya, kali ini kami akan menjelaskan mengenai penyebab hingga cara mengatasi notifikasi SMS Banking BRI tidak masuk ke ponsel.

Penyebab Notifikasi SMS Banking BRI Tidak Masuk

Seperti sudah dijelaskan di awal, nasabah bank seringkali mengeluhkan sebuah masalah tentang fasilitas SMS banking, salah satunya yaitu notifikasi yang gagal masuk. Dimana kondisi tersebut merupakan masalah klasik yang memang kerap dijumpai pada layanan SMS banking perbankan.

Dimana keadaan tersebut ditandai dengan tidak adanya balasan pesan SMS dari pihak perbankan setelah nasabah melakukan transaksi. Sebagai bahan gambaran, di bawah ini akan kami berikan beberapa penyebab notifikasi SMS Banking BRI gagal atau bahkan tidak masuk sama sekali.

  • Adanya gangguan jaringan.
  • Masalah pada provider atau operator seluler.
  • Adanya masalah pada perangkat.
  • Transaksi di bank BRI tidak memenuhi syarat, khususnya nominal minimalnya.
  • Nasabah belum terdaftar di SMS Banking BRI.

Cara Mengatasi Notifikasi SMS Banking BRI Tidak Masuk

Cara Mengatasi Notifikasi SMS Banking BRI Tidak Masuk

Setelah memahami beberapa penyebab notifikasi SMS banking tidak masuk, maka selanjutnya tinggal mencari tahu bagaimana solusi untuk mengatasinya. Seperti halnya saat transaksi gagal di BRImo, tentunya semua permasalahan pada SMS Banking BRI juga mempunyai beberapa solusi untuk mengatasinya.

Secara garis besarnya, tata cara untuk mengatasi munculnya masalah pada SMS Banking BRI ini harus mengacu pada akar ataupun penyebab permasalahannya. Daripada penasaran, di bawah ini akan kami jelaskan secara lengkap mengenai tata cara mengatasi notifikasi SMS Banking BRI tidak masuk di perangkat.

1. Pindah Lokasi

Cara pertama yang bisa kalian lakukan ketika notifikasi SMS banking gagal masuk yaitu berpindah lokasi dengan sinyal atau jaringan yang lebih kuat. Tujuannya yaitu supaya nantinya kartu operator seluler bisa membuat sistem komunikasi di perangkat menjadi lebih lancar. Pada intinya, ketika jaringan di lokasi kuat, maka pesan SMS notifikasi dari bank BRI akan langsung muncul.

2. Tunggu Jaringan Normal

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, salah satu penyebab munculnya masalah pada SMS Banking BRI tersebut yaitu karena jaringan kartu operator seluler sedang mengalami gangguan. Maka dari itu, salah satu solusi untuk mengatasinya yaitu menunggu sampai jaringan operator seluler tersebut normal kembali.

3. Periksa Perangkat

Cara mengatasi notifikasi SMS Banking BRI tidak masuk selanjutnya yaitu memeriksa pengaturan pada perangkat. Biasanya masalah ini akan muncul apabila terdapat sebuah pengaturan yang salah pada perangkat. Salah satu solusi untuk mengatasinya yaitu restart perangkat supaya semua sistem operasi bisa berjalan mulai dari awal kembali.

4. Cek Persyaratan Transaksi

Sebagian besar dari kalian pasti sudah mengetahui bahwa terdapat syarat dan ketentuan yang harus nasabah penuhi ketika ingin mendapatkan notifikasi SMS Banking BRI. Adapun jenis persyaratan tersebut diantaranya yaitu seperti format pesan SMS hingga jumlah minimal transaksinya. Jika semua syarat dan ketentuan tersebut sudah terpenuhi, maka pastinya notifikasi SMS Banking BRI akan masuk ke perangkat.

5. Pastikan SMS Banking BRI Sudah Terdaftar dan Teraktivasi

Sebagai informasi tambahan, terdaftar sebagai pengguna SMS Banking BRI saja ternyata belum cukup. Dimana kalian harus sudah melakukan aktivasi SMS Banking BRI supaya semua fasilitas SMS banking tersebut bisa digunakan. Jika tidak, maka semua cara yang kalian lakukan tetap tidak akan mendapatkan respon dari bank BRI.

6. Hubungi Call Center BRI

Cara terakhir untuk mengatasi kenapa notifikasi SMS Banking BRI tidak muncul di ponsel yaitu menghubungi call center resminya secara langsung. Kalian bisa menghubungi call center BRI di nomor 1407 atau (021) 1500 017 untuk menanyakan tentang penyebab kenapa notifikasi SMS transaksi tidak muncul.

Akan tetapi perlu diingat bahwa layanan dari bank BRI tersebut akan membebankan nasabah biaya tambahan berupa pemotongan pulsa operator sesuai dengan tarif standar yang berlaku. Jadi, ketika hendak menghubungi call center BRI, pastikan kalian mempunyai pulsa operator yang mencukupi.

Biaya Notifikasi SMS Banking BRI

Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai penyebab hingga tata cara mengatasi kenapa notifikasi SMS Banking BRI tidak masuk. Sebagai informasi tambahan, salah satu syarat notifikasi SMS banking bisa masuk yaitu penggunanya harus mempunyai saldo di dalam rekening.

Hal tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya pihak bank BRI akan mengenakan biaya setiap ada notifikasi SMS yang terkirim ke nomor ponsel nasabahnya. Adapun besaran biaya notifikasi SMS Banking BRI sendiri yaitu sekitar Rp 550 per SMS. Nantinya biaya tersebut secara otomatis akan dipotong langsung dari rekening masing-masing pengguna SMS banking.

Kesimpulan

Itulah sekiranya penjelasan dari rsuddepatihamzah.com seputar penyebab hingga tata cara mengatasi kenapa notifikasi SMS Banking BRI tidak masuk. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika mengalami permasalahan serupa seperti yang sudah kami bahas di atas.

Sumber gambar : infokomputer.grid.id

Bagikan: