PINTU KAMAR MANDI YANG BAGUS DAN AWET

Pintu Kamar Mandi yang Bagus dan Awet – Pastinya saat melakukan renovasi maupun perbaikan, Kita akan memilih komponen bangunan maupun furniture berkualitas. Contohnya saja saat memilih pintu kamar mandi.

Meski terdengar sepele, terkadang pintu kamar mandi merupakan salah satu furniture yang cepat rusak. Lembabnya lingkungan serta usia pintu dapat mempercepat kerusakannya. Namun lain cerita jika menggunakan pintu kamar mandi yang bagus dan awet.

Di pasaran Indonesia memang sudah banyak beberapa toko maupun pengrajin yang menjual pintu kamar mandi tersebut. Namun hanya ada beberapa pintu kamar mandi yang bagus dan awet sehingga penting untuk diketahui.

Guna membantu meningkatkan kualitas hasil renovasi maupun proses pembangunan rumah Anda, maka Penulis RSUDDepatiHamzah akan memberikan rekomendasi Pintu Kamar Mandi yang Bagus dan Awet.

Jenis Bahan Pembuatan Pintu Kamar Mandi

Sebelum mulai memilih produk pintu kamar mandi, ada baiknya Anda memahami terlebih dahulu bahan pembuatannya. Masing-masing dari bahan pembuat pintu tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri sehingga dapat dipilih sesuai kebutuhan.

Agar dapat menambah wawasan Kita bersama, berikut beberapa material yang dijadikan sebagai dasar dalam pembuatan pintu kamar mandi.

1. Aluminium

Alumunium merupakan salah satu bahan pembuatan pintu kamar mandi yang ada saat ini. Bahan satu ini memang terkenal cukup bagus dan awet serta tahan lama dalam segala kondisi. Modelnya pun beragam sehingga dapat dipilih sesuai selera Kita.

Namun ada satu kekurangan dimana pintu kamar mandi berbahan Aluminium kerap menimbulkan suara saat dibuka maupun ditutup. Belum lagi pemasangan yang sembarangan dapat menyebabkan penyok pada pintu meski masih dapat digunakan.

Jadi karena terbilang cukup bagus dan awet, Pintu Kamar Mandi berbahan aluminium kerap digunakan pada toilet dengan suasana terbuka atau intens terkena paparan sinar matahari.

2. PVC atau UPVC

PVC atau UPVC pada dasarnya merupakan material plastik berkualitas yang umumnya sering digunakan pada sebuah pipa. Namun seiring dengan berkembangnya inovasi, PVC atau UPVC ini mampu disulap menjadi pintu yang bagus dan cukup awet.

Kendati demikian, terdapat beberapa kekurangan dalam pintu kamar mandi berbahan PVC atau UPVC. Salah satunya adalah rentan terhadap benturan baik disengaja maupun tidak. Biasanya efek benturan dapat berupa jebol atau engsel rusak.

Namun karena berbahan plastik, maka pintu satu ini mudah dibentuk dengan berbagai model bagus. Jadi biasanya pintu kamar mandi PVC atau UPVC ini dipasang pada ruangan bertema estetik.

3. Kaca

Kaca memang sudah menjadi salah satu bahan pembuatan pintu kamar mandi saat ini. Pastinya sudah bisa ditebak jika kekurangan dari jenis pintu satu ini adalah rentan pecah jika terhantam benda keras.

Kendati demikian, terdapat beberapa hal yang membuat pintu kaca dapat terlihat bagus serta awet. Mulai dari mudah untuk dibersihkan hingga tahan terhadap korosi sehingga cenderung awet selama dirawat.

Jadi setelah memahami bahan pembuatan dari pintu kamar mandi tersebut, maka Anda sudah dapat memutuskan pilihan sesuai kebutuhan. Namun jika hanya berdasarkan bahan masih dirasa belum cukup memuaskan, maka kita dapat mengkaji melalui pilihan produk.

Rekomendasi Pintu Kamar Mandi yang Bagus dan Awet

Ada beberapa produk pintu kamar mandi yang dapat dipilih saat ini. Tentunya semua pintu tersebut berasal dari brand yang sudah teruji bagus dan awet. Sehingga apapun opsi Anda, maka tidak perlu khawatir akan terjadi kerusakan.

Supaya bisa segera dipesan, berikut beberapa rekomendasi pintu kamar mandi yang bagus dan awet.

1. Pintu Kamar Mandi Mahottama

Mahottama merupakan salah satu brand yang memiliki produk pintu kamar mandi elegan. Apalagi pada produk MAS14 dimana pintu satu ini sangat bagus dan cukup awet terbuat dari kaca. Namun perlu adanya tambahan stiker film mengingat pintu tersebut tembus pandang.

Pintu kamar mandi Mahottama MAS14 saat ini dijual dengan harga mulai dari Rp 3.193.000 di pasaran.

2. Pintu Kamar Mandi Fortress

Ketika mendengar nama brand Fortress, pastinya Kita membayangkan sebuah hal kokoh serta solid. Benar saja, karena pintu kamar mandi dari brand Fortress berbahan dasar baja sehingga dapat dipastikan awet.

Selain itu, model pintu kamar mandi juga sangat bagus karena terdapat ukiran bermotif honey comb serta strip melintang. Pintu kamar mandi Fortress dijual dengan harga mulai dari Rp 17.600.000 di pasaran.

3. Pintu Kamar Mandi Crystal PVC

Jika kedua produk sebelumnya terbilang mahal, maka cobalah pintu kamar mandi dari brand Crystal berbahan PVC. Kendati demikian, produk satu ini tidak murahan karena cukup bagus dan awet ketika digunakan.

Sementara modelnya pun banyak sehingga mampu disesuaikan dengan konsep serta desain ruangan. Pintu kamar mandi Crystal PVC dijual dengan harga mulai dari Rp 850.000 di pasaran.

4. Pintu Kamar Mandi Veloce

Pintu Kamar Mandi Veloce juga masuk dalam salah satu rekomendasi produk pilihan. Dibuat menggunakan perpaduan bahan Aluminium dan kaca, Veloce terlihat sangat bagus serta awet saat digunakan.

Pintu kamar mandi Veloce dijual dengan harga mulai dari Rp 775.000 di pasaran.

5. Pintu Kamar Mandi Alphamax

Alphamax merupakan salah satu brand penyedia produk pintu kamar mandi Slider berbahan Aluminium. Kendati bagus dan awet, tetapi perlu menjadi catatan jika tipikal pintu tersebut rawat macet sehingga perlu dirawat secara khusus.

Pintu kamar mandi Alphamax dijual dengan harga mulai dari Rp 3.199.000 di pasaran.

6. Pintu Kamar Mandi Crystal Amarilis

Crystal Amarilis merupakan produk pintu kamar mandi selanjutnya yang dapat dipilih konsumen. Kombinasi antara bahan PVC serta kaca semakin membuatnya terlihat bagus nan awet. Perlu menjadi catatan jika pintu tersebut rawan retak karena memiliki bahan kaca.

Pintu kamar mandi Crystal Amarilis dijual dengan harga mulai dari Rp 959.000 di pasaran.

7. Pintu Kamar Mandi Vincitory

Vincintory merupakan brand pintu kamar mandi terbaik berbahan kaca dalam rangka beraksen kayu. Produk bagus dan awet tersebut memiliki konsep Japanese sehingga mampu memberikan kesan aesthetic pada suatu ruangan.

Pintu kamar mandi Vincitory dijual dengan harga mulai dari Rp 1.000.000 di pasaran.

8. Pintu Kamar Mandi Eden

Eden adalah brand pintu kamar mandi bagus berikutnya berbahan dasar UPVC kombinasi Kaca. Meski cukup awet, terkadang warna dari pintu mudah luntur seiring intensitas penggunaan serta usia.

Pintu kamar mandi Eden dijual dengan harga mulai dari Rp 750.000 di pasaran.

9. Pintu Wadja Kaya Dunia Murah

Wadja Kaya Dunia merupakan salah satu pilihan bagus, murah, serta awet ketika dijadikan sebagai pintu. Meski modelnya polos, pintu tersebut berbahan aluminium sehingga sangat awet ketika digunakan.

Pintu kamar mandi Wadja Kaya Dunia dijual dengan harga mulai dari Rp 285.000 di pasaran.

10. Pintu Alphamax Aluminium

Jika khawatir soal kondisi lapuk maupun penampilan dari pintu kamar mandi, maka Alphamax Aluminium merupakan solusi terbaik. Dibuat dari bahan awet, model serta desain pintu juga sangat elegan sehingga cukup aesthetic saat digunakan.

Pintu kamar mandi Alphamax Aluminium dijual dengan harga mulai dari Rp 1.189.000 di pasaran.

Setelah mengetahui produk yang bagus dan awet, maka sudahkah Anda menentukan pilihan? Coba pertimbangkan kembali sesuai kebutuhan serta anggaran dana dalam proses renovasi maupun pembangunan.

Tips Memilih Pintu Kamar Mandi

Pada dasarnya memilih produk yang awet dan bagus dapat terjadi ketika memahami apa kebutuhan serta kemampuan dalam proses pembangunan tersebut. Namun supaya lebih mudah, gunakan tips dalam memilih pintu kamar mandi berikut ini.

  • Memilih Bahan Pembuatan
  • Menentukan Arah Bukaan Pintu
  • Perhatikan Ukuran Pintu

Akhir Kata

Itulah rekomendasi Pintu Kamar Mandi yang Bagus dan Awet dari rsuddepatihamzah.com. Masih banyak pembahasan serta rekomendasi seputar dunia properti yang dapat kami bagikan. Jadi pantau selalu update terbaru dari RSUDDepatiHamzah.

Sumber Gambar: Admin RSUDDepatiHamzah

Bagikan: