Transaksi Melebihi Limit Harian BRImo – Memilih menjadi nasabah bank BRI menjadi opsi paling banyak dilakukan masyarakat kita. Hal ini tidak terlepas karena bank BRI menjadi salah satu lembaga perbankan yang cukup besar dan sudah punya jaringan luas di seluruh Indonesia.
Selain itu, dikenal dengan kemudahan dalam hal layanan. PT. Bank Rakyat Indonesia juga memberikan solusi untuk berbagai macam kebutuhan, termasuk pinjaman dan modal usaha. Bahkan masuknya era digital seperti sekarang BRI pun punya BRImo sebagai mobile banking.
Dengan menggunakan BRImo setidaknya kamu bisa dengan mudah melakukan berbagai macam transaksi baik finansial maupun non-finansial. Dan menariknya lagi di update terbaru, kita juga bisa melakukan top up sekaligus pembayaran dengan menu yang lebih simple.
Hanya saja dari sekian banyaknya pengguna yang ada, ternyata tidak sedikit dari mereka yang bermasalah saat melakukan transaksi. Termasuk transaksi melebihi limit harian BRImo. Jika kamu pernah mengalaminya tentu bertanya artinya apa, kenapa dan bagaimana mengatasinya.
Arti Transaksi Melebihi Limit Harian BRImo
Secara garis besar, bertransaksi menggunakan aplikasi BRImo menjadikan kita lebih fleksibel. Mengingat sama seperti platform mobile banking lainnya, menggunakan BRImo juga memungkinkan kita bisa transaksi dimanapun berada serta kapanpun kita butuhkan.
Namun hal itu tentu bisa dilakukan ketika kamu tidak mengalami kendala terkait transaksi melebihi limit harian BRImo. Jika kamu mengalaminya, jelas transaksi apapun yang akan kamu lakukan selama masuk dalam kategori finansial tidak akan dapat dilakukan.
Lantas apa sih arti transaksi melebihi limit harian BRImo tersebut?.
Sebagai pengguna BRImo yang mungkin tercatat sudah cukup lama, secara garis besar memang belum pernah mengalami masalah tersebut. Namun jika ditanya apa sebenarnya arti kendala yang umumnya akan di ikuti dengan pesan,
Transaksi Belum Berhasil
Transaksi Anda Melebihi Limit Harian. (Kode : LP62)
atau
Transaksi Anda Melebihi Limit Harian. (Kode : MT61)
Bisa diartikan hal tersebut bukan karena masalah limit yang kamu miliki sudah habis terpakai di hari tersebut. Melainkan arti dari pesan tersebut adalah karena kamu baru melakukan penggantian HP / menginstal ulang aplikasi BRImo dan langsung melakukan transaksi besar.
Penyebab Transaksi Melebihi Limit Harian BRImo
Dengan begitu bisa di katakan bahwa penyebab utama aplikasi BRImo yang mendapatkan pesan Kode LP62 atau MT61 seperti kami jelaskan di atas bukan karena masalah limit harian pada akun kamu sudah habis.
Melainkan hal ini umumnya terjadi karena bank BRI sudah menerapkan sistem keamanan yang cukup bagus untuk meminimalisir terjadinya transaksi yang tidak kita inginkan. Nama lain dari fitur keamanan tersebut adalah safety mode.
Dimana seperti kami singgung di atas ketika kamu baru saja melakukan dua hal yaitu:
- Melakukan penggantian HP
- Melakukan instal ulang aplikasi BRImo
Maka secara otomatis fitur safety mode tersebut akan langsung aktif. Dimana ketika kondisi fitur ini aktif, maka saat kamu akan melakukan transaksi seperti transfer, pembayaran / top up dengan minimal nominal Rp1.000.000 rupiah.
Maka pesan transaksi melebihi limit harian akan langsung muncul. Namun kamu tidak perlu khawatir, karena fitur safety mode sendiri hanya akan berlangsung dalam kurun waktu beberapa jam saja.
Setelah pengaktifan fitur tersebut selesai maka kamu akan bisa langsung menggunakan BRImo untuk berbagai macam transaksi yang kamu butuhkan.
Nah dari penjelasan singkat di atas, bisa kita katakan bahwa penyebab utama transaksi melebihi limit harian BRImo adalah karena kamu baru saja melakukan penggantian HP / melakukan instal ulang, bukan karena limit harian rekening BRI kamu sudah tercapai.
Cara Mengatasi Transaksi Melebihi Limit Harian BRImo
Lantas apakah dengan adanya pembatasan limit tersebut kita harus menunggu sampai benar-benar pengaktifan fitur safety mode BRImo selesai?. Dikutip dari berbagai sumber serta pengalaman dari beberapa teman yang menggunakan BRImo.
Dikatakan bahwa ada beberapa metode yang bisa digunakan untuk dapat mengatasi masalah tersebut dengan cepat tanpa harus menunggu sampai fitur safety mode selesai. Oleh karena itu di bawah ini sudah rsuddepatihamzah.com siapkan beberapa metode tersebut.
1. Gunakan Layanan Internet Banking
Solusi / cara pertama dapat kamu gunakan atau manfaatkan untuk bisa melakukan transaksi dengan limit yang lebih besar atau setidaknya limit yang dimiliki dari rekening BRI kamu paska masuk safety mode BRImo adalah dengan menggunakan layanan Internet Banking BRI.
Untuk dapat memanfaatkan fasilitas / fitur ini kamu dapat mengaksesnya langsung baik dari browser PC maupun HP di alamat https://ib.bri.co.id/ib-bri/. Setelah itu silahkan kamu masukkan userID dan password serta kode valitasion yang muncul untuk login.
Setelah berhasil login silahkan gunakan berbagai macam fitur / layanan yang sudah disediakan BRI pada layanan Internet Banking tersebut baik itu transfer, top up maupun pembayaran transaksi lainnya.
2. Gunakan Kartu ATM di Mesin ATM BRI Terdekat
Cara kedua untuk dapat mengatasi masalah transaksi melebihi limit harian BRImo berikutnya adalah dengan memanfaatkan kartu ATM / kartu Debit BRI yang kamu miliki. Layaknya sebelum terdapat layanan mobile banking.
Satu-satunya metode transfer yang dapat kita gunakan yaitu dengan memanfaatkan mesin ATM BRI terdekat. Jadi jika kamu berkendala dengan masalah limit harian BRImo, kamu bisa coba gunakan layanan ini untuk transaksi dengan nominal yang lebih besar.
3. Logout & Login Ulang Akun BRImo
Solusi terakhir yang bisa kami rekomendasikan untuk bisa mengatasi masalah transaksi melebihi limit harian BRImo yakni dengan mencoba logout dan login ulang akun BRImo. Namun sebelum melakukan hal itu, pastikan dulu bahwa aplikasi yang digunakan sudah di versi terbaru.
Kamu dapat mencoba langsung membuka aplikasi Play Store / App Store dan cek apakah ada update atau tidak. Dari beberapa kasus, cara ini memang bisa dibilang untung-untungan, karena ada yang berhasil ada juga yang tetap tidak bisa dan harus menunggu sampai pulih.
Akhir Kata
Kurang lebih seperti itu lah kira-kira penjelasan mengenai penyebab dan cara mengatasi transaksi melebihi limit harian BRImo yang kali ini dapat rsuddepatihamzah.com sampaikan. Semoga penjelasan singkat di atas bisa menjadi referensi bermanfaat sekaligus membantu.