Verifikasi Biometrik JMO Gagal Terus

Verifikasi Biometrik JMO Gagal Terus – Jika di BPJS Kesehatan ada layanan aplikasi Mobile JKN, maka di BPJS Ketenagakerjaan ada Jamsostek Mobile (JMO). JMO adalah aplikasi resmi BPJS Ketenagakerjaan gantinya BPJSTKU.

Tentu bagi para peserta BPJS Ketenagakerjaan sudah tidak asing lagi dengan layanan aplikasi ini. Manfaat dari adanya layanan online ini adalah memudahkan urusan peserta dalam mengakses kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan.

Salah satunya untuk cek BSU, cek saldo JHT bahkan klaim JHT di JMO secara online tanpa perlu datang ke kantor cabang. Tentu saja adanya aplikasi ini akan membantu dan mempermudah urusan peserta yang ingin lakukan klaim saldo JHT.

Dalam proses klaim JHT di JMO, nantinya Anda membutuhkan verifikasi biometrik atau pengambilan foto selfie. Lantas bagaimana jika verifikasi biometrik JMO gagal terus bahkan sampai gagal 3 kali?.

Verifikasi Biometrik JMO Gagal Terus

Para peserta BPJS Ketenagakerjaan yang merupakan pengguna JMO dan alami hal serupa yakni verifikasi biometrik gagal terus, pastinya akan bertanya mengenai apa penyebab dan cara mengatasinya. Dengan begitu simak pembahasan ini sampai akhir.

Penyebab Verifikasi Biometrik JMO Gagal Terus

Sebelum mulai mengatasi masalah verifikasi biometrik gagal terus, mengetahui penyebab adalah hal penting. Karena dengan tahu apa penyebab dari verifikasi biometrik gagal terus maka Anda bisa menentukan solusi atau cara mengatasinya.

1. e-KTP Rusak

Penyebab pertama verifikasi biometrik gagal terus bisa terjadi karena e-KTP rusak. Sehingga gambar atau foto KTP yang diambil tidak jelas, seperti misalnya data diri dan alamat Anda tidak terbaca oleh sistem aplikasi.

2. Hasil Foto Tidak Jelas

Penyebab kedua verifikasi biometrik gagal terus bisa juga dikarenakan foto diri yang diambil tidak jelas atau blur. Jadi pastikan foto hasil saat verifikasi biometrik jelas tanpa blur atau tanpa penghalang lainnya.

3. Foto Tidak Sesuai Instruksi

Penyebab ketiga verifikasi biometrik gagal terus bisa terjadi juga saat pengambilan foto. Seperti diketahui sendiri jika saat pengambilan foto ada ketentuannya, ketentuan tersebut seperti misalnya:

4. Ada Masalah Sistem Aplikasi

Selain tiga masalah di atas, verifikasi biometrik JMO gagal juga terjadi saat ada masalah sistem aplikasi JMO. Misalnya sedang ada maintenance atau pemeliharaan aplikasi Jamsostek Mobile (JMO).

Cara Mengatasi Verifikasi Biometrik JMO Gagal Terus

Jika sudah tahu apa saja penyebab yang menjadikan verifikasi biometrik gagal di atas, maka selanjutnya Anda tinggal mengetahui bagaimana cara untuk mengatasinya. Terkait cara mengatasi sendiri bisa disesuaikan dengan faktor penyebabnya.

1. Perbaiki e-KTP

Saat verifikasi biometrik gagal karena masalah KTP rusak, maka solusi atau cara mengatasinya adalah dengan mencoba memperbaiki KTP. Usahakan KTP terlihat jelas, sehingga pengambilan foto bisa tertangkap jelas dibagian data diri.

2. Pastikan Hasil Foto Benar

Lalu jika masalah gagal dalam proses verifikasi biometrik saat klaim JHT di aplikasi Jamsostek Mobile karena hasil foto tidak sesuai. Maka silakan ulangi lagi pengambilan foto sesuai ketentuan yang ada seperti sudah dijelaskan di atas.

3. Update Aplikasi

Selain dua cara di atas, jika Anda tetap saja alami masalah gagal verifikasi biometrik dikarenakan adanya gangguan pada server atau sistem. Maka silakan untuk coba update aplikasi JMO yang ada di perangkat HP Anda.

Bagaimana Jika Verifikasi Biometrik JMO Gagal 3 Kali?

Jika peserta BPJS Ketenagakerjaan yang merupakan pengguna aplikasi JMO gagal melakukan verifikasi biometrik sebanyak 3 kali nantinya akun Anda akan diblokir. Dengan pemblokiran ini maka pengaksesan JMO tidak bisa dilakukan.

Untuk cara mengatasi masalah gagal verifikasi biometrik 3 kali bisa dilakukan dengan beberapa cara. Seperti misalnya:

1. Hubungi Call Center

Bisa dilakukan dengan menghubungi call center BPJS Ketenagakerjaan di 175. Silakan sampaikan maksud dan tujuan Anda saat terhubung dengan CS, yakni ingin meminta bantuan atas masalah gagal verifikasi biometrik JMO sebanyak 3 kali.

2. Datang ke Kantor

Kemudian jika alami gagal 3 kali saat verifikasi biometrik, bisa diatasi dengan cara datang ke kantor BPJS Ketenagakerjaan tempat Anda terdaftar. Silakan temui CS dan minta bantuan untuk atasi masalah gagal 3 kali saat verifikasi biometrik JMO.

3. Gunakan Layanan Lapak Asik

Selain itu, Anda bisa melakukan klaim JHT melalui layanan website resmi BPJS Ketenagakerjaan yakni Lapak Asik. Anda bisa melakukan klaim di layanan ini saat klaim di JMO namun alami gagal terus dibagian langkah verifikasi biometrik.

Kesimpulan

Seperti itu saja kiranya pembahasan terkait verifikasi biometrik JMO gagal terus lengkap dari penyebab dan cara mengatasi yang dapat rsuddepatihamzah.com sampaikan. Semoga dengan adanya pembahasan masalah verifikasi biometrik di atas bisa bermanfaat.

Terutama bagi para peserta BPJS Ketenagakerjaan yang menggunakan aplikasi JMO dan mengalami hal serupa pada saat proses klaim JHT secara online. Yang jelas Anda ketahui dahulu faktor penyebab gagal verifikasi tersebut.

Sumber Gambar : finance.detik.com

Bagikan: